Unki! Pernikahan dengan Mahar Linggis, ini Alasan Dibalik Mahar Linggis yang diberikan Pria Asal Probolinggo

- Minggu, 5 Februari 2023 | 23:31 WIB
Kisah Unik Seorang Pria Asal Probolinggo Menikah dengan Mahar Sebatang Linggis (Tangkapan Layar/ Youtube @Banjarmasi Post News Video)
Kisah Unik Seorang Pria Asal Probolinggo Menikah dengan Mahar Sebatang Linggis (Tangkapan Layar/ Youtube @Banjarmasi Post News Video)

AXIOMA.id -- Baru-baru ini netizen dibuat takjub dan heran dengan sebuah kisah unik tentang seorang Pria asal Probolinggo yang memberikan mahar pernikahan berupa sebatang linggis.

Samsul Mukmin, pria yang mempersunting istrinya dengan mahar unik yaitu sebuah linggis ramai dibicarakan di media sosial.

Netizen merasa heran dan kagum kepada pria asal Desa Tongas Wetan, Kecamatan Tongas, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur lantaran memberikan mahar sebuah linggis dalam pernikahan nya.

Baca Juga: Kisah Unik Seorang Pria Asal Probolinggo Menikah dengan Mahar Sebatang Linggis

Terlebih lagi, Istrinya yakni Sumiati tidak mempermaslahkan dengan mahar pernikahan sebuah linggis yang diberikan oleh suaminya tersebut.

"Iya saya siap menerima maskawin ini. Semoga pernikahan kami langgeng dan kokoh," kata Sumiati.

Ternyata bukan hal yang tidak disengaja Samsul memberikan mahar sebuah linggis dalam pernikahan nya bersama Sumiati tersebut, ternyata ada alasan dan filosofi yang menarik dibalik mahar unik tersebut.

Baca Juga: Kiky Saputri Roasting Suaminya Muhammad Khairi di Acara Pernikahan: Cuma Dia yang Enggak Minta 'Pap'

Samsul mengatakan dirinya dengan sengaja memberikan mahar pernikahan sebuah linggis dengan harapan agar pernikahan nya dengan Sumiat bisa kuat dan kokoh seperti linggis sampai akhir hayat nanti.

Diketahui, ini merupakan pernikahan kedua yang dilakukan oleh Samsul setelah pernikahan yang pertama harus kandas dan memilih untuk berpisah.

"Sebatang linggis adalah simbol kekokohan. Linggis tak mudah dibengkokkan dibenturkan berkali-kali juga tak hancur." kata Samsul.

Baca Juga: Tolak Pemohon Pernikahan Beda Agama, Ketua MK: Perkawinan Juga Harus Dilihat dari Sisi Spiritual

"Jadi saya ingin rumah tangga kami tetap kokoh dalam situasi apapun layaknya sebatang lingis ini." lanjutnya

Sumiati juga memiliki harapan yang sama dengan Samsul, dirinya berharap agar pernikahan ini bisa kokoh dan kuat seperti mahar linggis yang diberikan sampai akhir hayat.***

Halaman:

Editor: Kevin Rifo Buana

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X